Selamat Datang Di Blog Saya

Senin, 08 November 2010

PROSEDUR OPERASI YANG TAK BIASA

 Operasi atau pembedahan adalah salah satu cara perawatan untuk beberapa kondisi tertentu. Tapi ada 4 operasi yang tidak umum dilakukan, mau tahu?

Beberapa langkah operasi seperti caesar, operasi usus buntu, pengangkatan kista atau operasi untuk mengangkat tumor mungkin terdengar biasa di telinga.

Tapi seperti dikutip dari Askmen, Senin (8/11/2010) ada 4 operasi yang langka atau tidak biasa digunakan, yaitu;

1. Operasi transplantasi keseluruhan wajah (full face transplant)
Selama 24 tahun, seorang pria asal Prancis, Pascal Coler (30 tahun) harus berdiam diri di rumah dan hidup dalam penderitaan karena mengalami kondisi genetik neurofibromatosis yang membuatnya mendapat julukan Elephant Man. 

Karena tak tahan dengan ejekan, maka ia memberanikan diri melakukan operasi tranplastasi wajah secara keseluruhan.

Pada Maret 2008 ia melakukan operasi selama 16 jam di Henri-Mondor Hospital, Creteil, Perancis dan memberinya bibir, hidung, pipi dan mulut baru yang bisa membuatnya tersenyum. Prosedur ini tergolong luar biasa dan dipuji sebagai transplantasi wajah penuh yang pertama.

2. Tidak ada sayatan dalam operasi usus buntu
Operasi usus buntu adalah prosedur yang akan memberikan bekas luka besar karena diperlukan ruang untuk mengeluarkan usus buntu. Tapi kini operasi tersebut bisa dilakukan tanpa ada sayatan sama sekali, karena usus buntu yang diangkan akan dikeluarkan melalui vagina atau anus.

Pada Maret 2008, ahli bedah dari University of California, San Diego melakukan operasi terhadap Diana Schlamadinger dengan mengeluarkan usus buntunya melalui vagina dengan sayatan kecil di dinding dalam bagian vagina dan di bagian bawah perut. Meskipun memunculkan gambar yang mengerikan, tapi operasi ini memberikan keuntungan waktu pemulihan yang lebih cepat dan mengurangi nyeri.

3. Operasi transplantasi saraf
Pada 17 November 2005, Frankie Anderson Harris menyumbangkan saraf dari kedua tangan dan kaki untuk diberikan pada anaknya yang mengalami kelumpuhan tangan akibat kecelakaan. Saraf yang disumbangkan ini akan bergabung dengan saraf lengan yang terputus. Setelahnya, Frankie akan mengalami mati rasa di kaki dan siku yang akan hilang dari waktu ke waktu.

Operasi ini berjalan sukses, meskipun Nick harus mengonsumsi obat imunosupresif selama setahun untuk menghindari reaksi penolakan tubuh terhadap saraf barunya.

4. Operasi pengangkatan tumor menggunakan robot
Pada Mei 2008, Paige Nickason (21 tahun) menjalani operasi pengangkatan tumor di kepalanya menggunakan robot. Dengan menggunakan remote control dan layar gambar, dokter di Foothills Medical Centre, Calgary memandu robot berlengan dua yang dinamai NeuroArm. Prosedur pengangkatan tumor ini berlangsung 9 jam.

Prosedur ini tergolong kompleks dan menggunakan teknologi robot yang memadukan gambar dengan kontrol. Operasi ini tergolong langka dan merupakan yang pertama untuk jenis tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar